Repelita Tokyo - Gempa bumi dengan kekuatan magnitudo (M) 6,9 mengguncang Miyazaki, Pulau Kyushu, Jepang. Tsunami dengan ketinggian 20 cm dilaporkan terjadi di wilayah tersebut.
Badan Cuaca Jepang melaporkan bahwa tsunami setinggi 20 sentimeter terpantau di Prefektur Miyazaki. Sementara itu, kantor berita Kyodo juga melaporkan kejadian yang sama di lokasi tersebut.
Gempa bumi terjadi pada pukul 21.19 waktu setempat. Badan Meteorologi Jepang (JMA) menyebutkan bahwa intensitas gempa di daerah yang paling parah terlanda adalah 5, berdasarkan skala Jepang yang berkisar antara 0 hingga 7.
Gempa tersebut terjadi di lepas perairan Hyuga-nada di Kyushu selatan, pada koordinat 31,8 derajat utara dan 131,6 derajat timur. JMA pun telah mengeluarkan peringatan tsunami untuk Prefektur Miyazaki dan Kochi.
Sementara itu, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Indonesia menyatakan bahwa gempa tersebut tidak berpotensi menimbulkan tsunami di wilayah Indonesia. Masyarakat Indonesia dihimbau untuk tetap tenang.
"Hasil analisis BMKG menunjukkan gempa ini tidak berpotensi menimbulkan tsunami di wilayah Indonesia. Kami mengimbau agar masyarakat pesisir di wilayah Indonesia tetap tenang," kata Direktur Gempabumi dan Tsunami BMKG, Daryono. (*)
Editor: 91224 R-ID Elok