Repelita Depok - Habib Bahar bersama sejumlah pengikutnya mendatangi lokasi pelantikan pengurus organisasi masyarakat Perjuangan Walisongo Indonesia Laskar Sabilillah (PWI LS) yang digelar di Kota Depok pada Minggu, 27 Juli 2025.
Kedatangannya itu memicu ketegangan yang akhirnya mereda setelah pihak kepolisian mengajak Habib Bahar dan rombongan untuk berdialog di Mapolres Metro Depok.
Dalam pernyataannya, Habib Bahar menegaskan bahwa tujuannya datang ke lokasi adalah untuk menolak pelantikan PWI LS di wilayah Jabodetabek.
Ia menyebut kehadiran massa berasal dari berbagai daerah seperti Jakarta, Bogor, Depok, hingga Tangerang, yang semuanya memiliki tujuan sama untuk menyuarakan penolakan.
Menurut Bahar, PWI LS dinilai sebagai ormas yang selama ini justru memecah belah umat Islam dan merusak persatuan bangsa dengan mengkotak-kotakkan masyarakat berdasarkan latar belakang suku maupun status pribumi dan non pribumi.
Bahar menegaskan penolakannya murni karena kecintaannya pada persatuan bangsa Indonesia, bukan untuk membuat kegaduhan apalagi membubarkan pengajian.
Ia menyatakan pihaknya hanya ingin memastikan pelantikan PWI LS tidak dilaksanakan karena dinilai tidak membawa manfaat bagi keutuhan masyarakat.
Bahar juga menegaskan ke depan masyarakat harus saling menghormati meskipun berbeda keyakinan, pandangan, ataupun cara beribadah, agar tidak mudah diadu domba oleh pihak-pihak yang ingin memecah belah bangsa.
Ia pun berharap semua pihak, termasuk aparat pemerintah, dapat berlaku adil dan menjaga persatuan dengan tidak membiarkan pihak manapun menebar provokasi yang merusak kerukunan warga.(*)
Editor: 91224 R-ID Elok